29.4 C
Indonesia
Selasa, November 5, 2024
spot_img
spot_img

Hasil Pantauan Satgas Pangan Polres Pasuruan Relatif Stabil, Menjelang H-1 Lebaran

Pasuruan, RADARNEWS9.NET – Satgas Pangan Polres Pasuruan yang dipimpin oleh Kasat Reskrim Polres Pasuruan AKP Achmad Doni Meidianto, S.T.K., S.I.K., M.H. melaksanakan Pengawasan dan Pemantauan Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan di bulan Ramadhan dan menjelang Idul Fitri 1445 H di wilayah Kabupaten Pasuruan, Selasa (09/04/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Satgas Pangan Polres Pasuruan didampingi oleh Disperindag Kabupaten Pasuruan, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Pasuruan, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Pasuruan, Dinas Perekonomian Kabupaten Pasuruan, dan Dinas Perikanan Kabupaten Pasuruan.

Adapun sasaran yang dituju oleh Satgas Pangan Polres Pasuruan yakni Ritel Modern Alfamidi Super di Jln. Dr. Soetomo Dermo, Kecamatan Bangil, dan Ritel Tradisional Pasar Bangil di Jln. Mangga Sidodadi, Desa Pogar, Kecamatan Bangil.

Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si. melalui Kasatgas Pangan Polres Pasuruan menjelaskan hasil Operasi Satgas Pangan Polres Pasuruan yakni dari Komoditi Beras didapati bahwa hasil pengecekan Beras Medium di pasar tradisional Pasar Bangil memiliki stok sebesar rata-rata 1 ton per toko, beras medium didapatkan dari UD di wilayah Beji dengan harga Rp11.000/Kg, dan dijual ke konsumen dengan harga Rp12.500,-/Kg.

“Untuk hasil pengecekan Beras Premium di pasar tradisional Pasar Bangil memiliki stok sebesar rata-rata 1,5 ton per toko, beras premium didapatkan dari pabrik beras di Sidoarjo dengan harga Rp13.000,-/Kg dan dijual ke konsumen dengan harga Rp14.500,-/Kg, dan hasil pengecekan Beras Medium di retail modern Alfamidi Super Bangil memiliki stok beras premium sebesar 1 ton, Beras Premium didapatkan dari Warehouse PT. Midi Utama Indonesia, Tbk – Beji dengan harga Rp13.000/kg, dan dijual ke konsumen dengan harga Rp14.900,-/Kg.,” jelasnya.

Sedangkan untuk Komoditi Telur Ayam Ras, hasil pengecekan Telur Ayam Ras di toko Small – Pasar Bangil memiliki stok sebesar 15 Kg, telur ayam ras didapatkan dari peternakan Desa Martopuro, Kecamatan Purwosari dengan harga Rp26.000,-/Kg dan dijual ke konsumen dengan harga Rp27.000,-/Kg. Untuk Komoditi Daging Ayam Ras di Kios Fatimah – Pasar Bangil memiliki stok sebesar 45 Kg, daging ayam ras didapatkan dari pemotongan ayam daerah Bangil dengan harga Rp33.000,-/Kg dan dijual ke konsumen dengan harga Rp38.000,-/Kg.

“Selanjutnya, untuk Komoditi Daging Sapi di kios Bu Siti – Pasar Bangil memiliki stok sebesar 90 Kg, daging sapi didapatkan dari daerah Probolinggo dengan harga Rp100.000,-/Kg dan dijual ke konsumen dengan harga Rp120.000,-/Kg. Dan Komoditi Gula Pasir di toko Small – Pasar Bangil memiliki stok sebesar 54 Kg, gula pasir didapatkan dari Toko Sudimoro – Bangil dengan harga Rp16.200,-/Kg dan dijual ke konsumen dengan harga Rp17.000,-/Kg,” pungkas Kasatgas.

Dari hasil pantauan Satgas Pangan Polres Pasuruan dapat disimpulkan bahwa harga harga pada umumnya terkait bahan pangan Bapokting seperti beras, daging ayam, daging sapi, telur, dan gula relatif sangat stabil.

(Editor Publish : Ryo)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
- Advertisment -

Most Popular

spot_img
- Advertisment -